Thursday, November 24, 2016

Bagi kalian yang tinggal di jabodetabek dan sekitarnya, atau bagi kalian yang baru merantau di Ibu Kota, bagi pencari kerja yang baru menginjakkan kakinya disana, pasti akan begitu asing dengan tempat di sekitarnya, tempat tujuan yang akan dituju, dan arah jalan yang harus ditempuh. Terkadang mungkin enggan untuk bertanya kepada orang di jalan, terkadang juga kita bertanya arah dan tujuan pun orang tersebut tidak mengetahuinya karena sama-sama perantau dari daerah juga (jadi curhat ya hhehe).

Tidak usah khawatir, sekarang Alhamdulillah ya zaman udah semakin maju dengan kehadiran ojek online, dimulai dari "Gojek", kemudian selnjutnya muncul "Grab", dan baru-baru ini juga ada "Uber", dan mungkin bahkan masih banyak jenis-jenis Ojek Online yang bermunculan. Seolah persaingan di dunia ojek online sekarang sudah semakin banyak dan merambah ke berbagai kota. Jadi dibikin simple aja, mau kemna aja jadi gampang. Saya sendiri bersyukur ada ojek online seperti sekarang ini, menjadi lebih memudahkan jikalau ingin bepergian ke suatu tempat.

Awalnya saya takut untuk menggunakan ojek online, tapi ternyata tidak se-seram yang dibayangkan (tapi waspada tetep harus ya), setelah mencobanya ternyata saya nyaman menggunakan ojek online, mereka ramah kepada customer dan memberi pelayanan yang baik bagi mereka Ojek online pun seiring berjalannya waktu selalu berubah ke arah yang lebih baik.. Oke, nah saya punya beberapa tips untuk berpergian menggunakan sarana ojek online.

Pertama, jika kamu ingin bepergian jauh, sebaiknya kamu menggunakan sarana transportasi Gojek, karena biayanya lebih murah dibandingkan yang lainnya (Kalau jauh ya),

Kedua, kalau perjalanan dengan rute yang sangat dekat, baiknya menggunakan transportasi Uber, karena Uber sekarang tidak ada biaya dasarnya, jadi setiap 12 kilo meter pertama dihargai Rp. 1250 per-km, baru setelah 12 km, maka bertambah menjadi Rp 2000 per km nya. Oh ya, bagi pengguna pertama Uber, setelah mendownload, kamu bisa dapat tumpangan gratis (potongan harga/diskon) sebesar Rp. 25.000 bagi tumpangan pertama kali dan kedua kalinya. So, ini sangat menguntungkan ya. Tidak perlu takut dan khawatir meskipun kita dapat tumpangan gratis, para pengendara Uber juga dapat komisi dari perusahaan dalam bentuk Deposit. Jadi, aman, tidak ada pihak yang dirugikan dan sama-sama untung. Oke, untuk mendapatkan kode promonya kamu bisa dapatkan di artikel saya:

Kode Promo UBER (Get Free Ride)

Ojek Online

Ketiga, masih tentang Uber, kalau bisa selagi hujan atau macet apalagi menempuh rute perjalanan yang sangat jauh, sebaiknya tidak menggunakan sarana transportasi ini, karena harganya bisa sedikit bertambah (tapi kalau mau pakai, silakan saja)

Keempat, ada lagi sarana yang seringkali memberi Kode Promo bagi penggunanya yaitu Grab, kalau di Jabodetabek, sudah ada Grabbike selain ada Grab Car, mungkin kalau di daerah Bandung masih ada Grab car saja. Kode promo yang diberikan oleh Grab tentunya sangat memudahkan bagi para pengguna ojek online. Misalnya Kode Promo yang lagi hits di bulan November ini, GERIMISGRATIS, perjalanan gratis bagi pelanggan yang bepergian ketika sedang hujan, atau GRABDISKON, diskon 70% bagi pengguna Grabbike untuk semua pelanggan dari jam 09.00-16.00 (SK. Berlaku). Bagi kalian yang belum download, bisa dapatkan aplikasinya disini

Sekian tips and trick dari saya, semoga bermanfaat, semoga tips ini digunakan dengan bijak ya :)

0 comments:

Post a Comment

Hosting Unlimited Indonesia
Hak Cipta Dilindungi. Powered by Blogger.

Translate

Total Pageviews

Popular Posts

Recent Post

Recent Posts Widget

Web Hosting Unlimited, Daftar Sekarang!

Hosting Unlimited Indonesia